Tag: Kepada

Larangan Berburuk Sangka Kepada Orang Lain

Apabila datang orang yang fasik (orang yang suka berbuat dosa) membawa suatu berita, maka berhati-hatilah dan teliti dengan kebenaran berita yang disampaikan, karena fitnah itu lebih kejam dari pembunuhan. Hal ini disampaikan oleh Ketua Lembaga Pengkajian dan Penerapan Al-Islam Kemuhammadiyahan Universitas Muhammadiyah Jakarta (LPPAIK UMJ), Drs. Fakhrurazi, MA., saat memimpin kajian rutin jumat, (15/09/2023) di Masjid At-Taqwa UMJ.

Baca juga : Kekuatan Iman dan Taqwa untuk Dunia Akhirat

Dalam kesempatan ini, ketua LPPAIK UMJ mentadaburi Al-Qur’an surat Al-Hujurat ayat 1-10 yang diawali dengan membaca surah Al-Hujurat Bersama. Al-Qur’an yang kita pahami adalah memahami Al-Qur’an itu sendiri. Al-Qur’an dapat dipahami dengan akal atau dengan ilmu pengetahuan, sehingga makna dari Al-Qur’an itu sendiri dapat kita pahami.

Surat Al-Hujurat adalah surat yang menjelaskan tentang kabar-kabar nabi. “Orang beriman dilarang untuk mendahului Allah dan Rasulnya,” ujar Fakhrurazi.  Mendahului yang dimaksud adalah melalui perbuatan dan perkataan. Seperti makna yang terkandung pada surah Al-Hujurah ayat 1, bahwa sesungguhnya Allah maha mengetahui semua perkataan maupun perbuatan umatnya.

Melanjutkan makna Al-Hujurat ayat 3, Fakhrurazi mengatakan orang yang merendahkan suaranya dihadapan Allah dan Rasulnya, akan mendapatkan ampunan dari Allah SWT. Hal itu selaras dengan kehidupan saat ini, dimana seorang tidak boleh berbicara dengan nada tinggi kepada guru.

“Bahkan ketika berdoa tidak boleh meninggikan suara, Rasulullah SAW melarang umatnya berdoa dengan memaksa Allah. Kalau berdoa tidak sopan tentu tidak akan baik, termasuk orang yang meninggikan suaranya,” tambah Fakhrurazi.

Kajian jumat ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh LPPAIK UMJ dan diikuti oleh tenaga pendidik UMJ. Kegiatan ini dilaksanakan untuk saling berbagi ilmu dengan mentadaburi ayat-ayat Al-Qur’an sebagai bahan kajian.

Editor : Budiman

Artikel Larangan Berburuk Sangka Kepada Orang Lain pertama kali tampil pada Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Anugerah HUMAS UNJA 2023, 12 Piala Diberikan Kepada Pemenang

MENDALO,- HUMAS Universitas Jambi (UNJA) melaksanakan kegiatan Anugerah HUMAS UNJA (AHU) 2023 dalam rangka memeriahkan Dies Natalis UNJA ke-60. Pemberian hadiah bagi juara 1, 2, dan 3 dilaksanakan setelah pelaksanaan upacara peringatan Hari Lahir Pancasila pada 1 Juni 2023 yang bertempat di Lapangan Upacara UNJA Mendalo.

Anugerah HUMAS UNJA 2023 terdiri dari 4 kategori lomba, yaitu: Lomba Siaran Pers Website Fakultas/Lembaga/UPT, Lomba Pengelolaan Media Sosial Instagram Prodi, Lomba Video Profil Prodi, dan Lomba Foto MBKM.

Rektor UNJA, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D. menyerahkan secara langsung seluruh hadiah kepada para juara.

Berdasarkan hasil seleksi oleh para dewan juri, didapati 3 juara untuk masing-masing kategori lomba, dengan rincian sebagai berikut:

  • Lomba Siaran Pers Website Fakultas/Lembaga/UPT:
    Juara 1: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP),
    Juara 2: Fakultas Sains dan Teknologi (FST),
    Juara 3: UPT Laboratorium Dasar dan Terpadu (UPT-LDT).
  • Lomba Pengelolaan Media Sosial (Instagram) Prodi:
    Juara 1: Prodi Ilmu Politik FH,
    Juara 2: Prodi Kimia FST,
    Juara 3: Prodi S3 Doktor Kependidikan.
  • Lomba Video Profil Prodi:
    Juara 1: Prodi Sistem Informasi FST,
    Juara 2: Prodi Bisnis Digital FEB,
    Juara 3: Prodi Peternakan FAPET.
  • Lomba Foto MBKM:
    Juara 1: Wandi Saputra (Prodi Pendidikan Matematika FKIP),
    Juara 2: Andres Arya Airlangga (Prodi Kehutanan FAPERTA),
    Juara 3: RTS. Suaibatul Aslamia (Kelompok 2 PMM Modul Nusantara Angkatan 2 Tahun 2022).

Juara 1, 2, dan 3 mendapatkan hadiah berupa Sertifikat Penghargaan dan Plakat Juara. Hadiah spesial berupa uang pembinaan dengan total jutaan Rupiah juga diberikan kepada Juara 1, 2, dan 3 kategori Lomba Video Profil Prodi dan Lomba Foto MBKM.

Selain itu, untuk setiap kategori lomba, Rektor UNJA juga menambahkan hadiah berupa merchandise. Juara 1 diberikan hadiah Jaket Varsity, Juara 2 mendapatkan T-Shirt, serta Juara 3 mendapatkan Totebag dan Mug.

Korpus Dokumentasi dan Informasi Publik (HUMAS) UNJA, Mochammad Farisi, S.H., LL.M., menjelaskan alasan yang mendasari pelaksanaan AHU 2023.

“Acara AHU ini adalah program HUMAS yang pertama kali di UNJA, juga untuk memeriahkan Dies Natalis UNJA ke-60. Acara ini terinspirasi saat akhir tahun lalu (2022) HUMAS UNJA mendapatkan Anugerah HUMAS dari Ditjendiktiristek Kemdikbudristek RI sehingga kami pun menyelenggarakan Anugerah HUMAS dengan empat macam kategori lomba; siaran pers website fakultas/lembaga/UPT, Pengelolaan media sosial prodi, lomba foto MBKM dan Lomba Video Profil prodi,” ujar Farisi.

“Kami di HUMAS punya visi Responsif Mengelola Reputasi Universitas, ini adalah jargon yang sangat positif yang berarti bergerak cepat dan aktif mempublikasi berbagai capaian sesuai visi UNJA SMART. Dengan adanya AHU ini, harapan kami juga di level Fakultas dan Prodi lebih responsif mengelola dan mempublikasi berbagai informasi dan kegiatan serta prestasinya. Saya melihat banyak kegiatan dan prestasi di level Prodi namun belum maksimal dipublikasikan, insyallah dengan event ini akan memotivasi unit kerja untuk lebih aktif mengelola kehumasannya,” harap Farisi.

Beliau juga menjelaskan mengenai rincian hadiah yang diberikan kepada para pemenang.

“Kami memberikan hadiah, plakat, uang pembinaan, serta ada tambahan hadiah dari Rektor yaitu mercendize berupa jaket, kaos, totebag, dan mug. Alhamdulillah terima kasih Pak Rektor yang sangat mensupport AHU ini. Untuk mendukug SDM kehumasan yang berkualitas, insyallah tahun ini HUMAS juga akan menyelenggarakan pelatihan jurnalistik lagi, pelatihan Pengelolaan Informasi dan Dokumentasi (PPID), servise execellent, dan public speaking.
Sekali lagi selamat bagi pemenang, dan yang belum beruntung kita bertemu lagi di AHU tahun depan. Salam HUMAS SMART (responsif mengelola reputasi univeritas),” jelas Farisi.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS


Post Views: 664