Tag: Laksanakan

UNJA Laksanakan Kuliah Umum Politik Luar Negeri bersama Kemenlu RI

MENDALO,- Universitas Jambi (UNJA) menjadi salah satu penyelenggara Kuliah Umum Politik luar Negeri bersama dengan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI pada 21 Agustus 2023. Bertempat di Ruang Rapat Senat, UNJA Mendalo.

Kuliah umum tersebut diselenggarakan secara serentak di berbagai perguruan tinggi dan mitra Kemenlu RI yang tersebar di 38 Provinsi di seluruh Indonesia. Lebih dari 50 mahasiswa UNJA berbagai Prodi mengikuti kegiatan secara hybrid via zoom dan luring, mereka dengan seksama dan aktif menjawab kuis yang ditanyakan.

Kegiatan di UNJA sendiri dihadiri langsung oleh Sekretaris Dirjen Kerja Sama Multirateral, Yohpy Ichsan Wardana. Selain itu, turut hadir Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Drs. Kamid, M.Si., dan Kepala BAK UNJA, Dr. Yatno, S.Pt., M.Si.

Dra. Retno Lestari Priansari Marsudi, LL.M., selaku Menteri Luar Negeri RI turut mengikuti kegiatan tersebut melalui Zoom Meeting dari Naerobi, Kenya.

“Tahun ini kedua kalinya Kemenlu melaksanakan kuliah umum di 38 Provinsi di Indonesia. Ini merupakan bentuk engagement Kemenlu dengan stakeholders, diplomasi, dan khususnya civitas akademika. Ini juga sekaligus perayaan HUT RI dan HUT Kemenlu ke-78. Terus Melaju Untuk Indonesia Maju,” ujar Menlu melalui Zoom.

Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Drs. Kamid, M.Si., dalam sambutannya menyampaikan bahwa kuliah umum yang berbeda bidang studi menjadi bekal mahasiswa dalam program MBKM.

“Alhamdulillah tim Kemenlu bisa hadir secara langsung di kampus kita untuk mendapat pencerahan mengenai ASEAN dan tantangan global. Ini menjadi pembelajaran yang baik untuk kita, ini tidak menutup segala bidang studi untuk mempelajari banyak hal. MBKM memberi kesempatan mahasiswa untuk mempelajari segala bidang studi yang ada di luar ilmu yang ditekuni,” ujar Prof. Kamid.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS


Post Views: 103


Peringati HUT Ke-78 RI, OK GEMPITA SAD FKIK UNJA Laksanakan Upacara Bendera bersama Suku Anak Dalam

JAMBI,- Organisasi Kemahasiswaan (OK) Gerakan Merangkul Mimpi dan Cita Suku Anak Dalam (GEMPITA SAD) FKIK Universitas Jambi (UNJA) memperingati HUT RI ke-78 dengan melaksanakan Upacara Bendera bersama masyarakat Suku Anak Dalam di kawasan Sungai Terap, Desa Jelutih, Kecamatan Batin XXIV, Kabupaten Batanghari.

Kegiatan yang dilaksanakan Bersama KKI WARSI Jambi tersebut dihadiri oleh masyarakat dari 5 Ketamenggungan yaitu Tamenggung Ngelembo, Ngelambu, Nyenong, Minang, dan Ngirang. Hadir pula sebagai peserta upacara, beberapa orang peneliti dari BRIN (Badan Riset dan Inovasi Nasional) yang diketuai oleh Yenni Yulianti, S.Sos., M.A. yang sedang mengerjakan proyek riset dampak perubahan iklim terhadap kelompok marginal di SAD Provinsi Jambi.

Teks Proklamasi dibacakan secara khidmat oleh Tamenggung Ngelembo. Dalam amanatnya dengan menggunakan bahasa lokal Suku Anak dalam, Dr. Asparian, SKM., M.Kes. sebagai Pembina Upacara menyampaikan bahwa, “Tujuan kemerdekaan adalah menciptakan kesejahteraan bagi warga negara. Semua lapisan masyarakat harus berpacu mengisi kemerdekaan agar negara kita sejajar dengan negara-negara lain di Dunia. Salah satu upaya adalah meningkatkan pengetahuan dan pendidikan agar semua anak bangsa dari pedesaan sampai perkotaan, daerah terpencil maupun yang sudah maju mempunyai wawasan yang cukup dan sumberdaya yang mampu bersaing mengolah dan memanfaatkan sumber daya alam dalam menggapai kesejahteraan hidup mulai dari tingkat keluarga dan komunitas”.

Acara dimeriahkan dengan beberapa lomba yaitu lomba makan kerupuk, lomba goyang balon, dan lomba memecahkan balon yang diikuti oleh anak-anak dan orang dewasa.

Menurut Syahniah, Ketua OK Gempita SAD, acara kali ini adalah kegiatan tahunan yang menjadi program rutin, dilaksanakan di tempat dan kelompok SAD yang berbeda setiap tahun. Diharapkan peringatan hari kemerdekaan menjadi sarana meningkatkan semangat bagi warga SAD terutama generasi mudanya untuk memacu diri meningkatkan pengetahuan dan Pendidikan agar sama dengan warga negara dan generasi muda Indonesia lainnya. Syahniah juga mengucapkan terima kasih kepada Rektor, Dekan, dan segenap civitas FKIK UNJA yang sudah memberikan kesempatan menahkodai OK Gempita selama periode 2022 – 2023.

Perlu diketahui bahwa kegiatan tersebut sudah berlangsung secara rutin setiap tahun sejak Agustus  2021 di SAD Desa Dwikarya Pelepat Kab. Bungo, dan tahun 2022 di Bukit Suban Kec. Air Hitam Sarolangun yang diikuti oleh kelompok Tamenggung Ngrib, Teganai Basemen, dan kelompok Saidun Punti Kayu 2.

Temanggung Nyenong di akhir acara menyampaikan bahwa segenap warga SAD Kawasan Sungai Terap sangat terkesan dan mengucapkan terima kasih kepada Universitas Jambi yang sudah memfasilitasi acara tersebut, beliau berharap setiap tahun peringatan HUT RI bisa dilakukan secara rutin di kawasan tersebut.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS / ist*


Post Views: 74


Mahasiswa KKN-PPMT UBH Laksanakan Upacara HUT RI ke 78 di Nagari Sungai Janiah Kab.Solok

Bertempat di halaman Kantor Walinagari Sungai Janiah Kabupaten Solok, Mahasiswa Universitas Bung Hatta yang sedang menjalani program Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat Tematik (KKN-PPMT) di Nagari Sungai Janiah laksanakan upacara bendera peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 78.

Upacara bendera yang berlangsung khidmat tersebut, bertindak sebagai inspektur upacara Walinagari Sungai Janiah, Syafridola dengan komandan upacara Randy Prathama mahasiswa KKN Fakultas Hukum diikuti oleh seluruh mahasiswa KKN-PPMT Universitas Bung Hatta, Perangkat Nagari,Siswa SDN 09 dan SDN 24 Sungai Janiah, Pelajar SMP 7 Gunung Talang,Bundo Kanduang serta Karang Taruna maupun tokoh-tokoh masyarakat lainnya. Upacara juga dimeriahkan oleh iringan marching band dari SDN 24 Sungai Janiah.

Walinagari dengan sikap tegas dan penuh semangat, dalam amanatnya sebagai Inspektur Upacara, mengapresiasi inisiatif dari para mahasiswa yang tengah menjalani KKN tersebut, menurutnya, pelaksanaan upacara HUT kemerdekaan yang digelar di halaman kantor Walinagari diharapkan dapat menumbuhkan semangat nasionalisme, di samping mengenang para pejuang kemerdekaan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya. Selain itu, pelaksanaan upacara juga akan semakin memperkuat semangat kekeluargaan dan kebersamaan antar sesama warga Nagari Sungai Janiah.

Sementara Dosen Pendamping Lapangan KKN Nagari Sungai Janiah, Resma Binta Gustaliza, SH.,MH, mengungkapkan bahwa upacara bendera yang gelar tersebut inisiatif dari mahasiswa, dilaksanakan secara sederhana dan mendapat dukungan penuh dari perangkat nagari.

Menurutnya, melalui KKN diharapkan, mahasiswa mampu memberikan kontribusi kepada masyarakat dan bersungguh-sungguh tidak hanya saat perayaan HUT Kemerdekaan saja melainkan juga dalam kehidupan sehari hari. (*Indrawadi).

UJI KEMAMPUAN ANGGOTA, UKM BAHASA INGGRIS UHN SUGRIWA LAKSANAKAN ENGLISH CAMP 2023

MANGUPURA, UHN SUGRIWA – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bahasa Inggris UHN I Gusti Bagus Sugriwa melaksanakan kegiatan English Camp di Pondok Jaka, Sangeh, Abiansemal, Sabtu (29/07/2023). Kegiatan bertema ‘A Team Above All, Above All A Team’ yang artinya setiap kelompok akan bersama-sama melewati tes demi tes yang telah disediakan di masing-masing pos tersebut dilaksanakan selama dua hari.

Ketua Panitia, I Made Very Kusuma Satya Murti dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan anggota UKM Bahasa Inggris selama enam bulan, yang rutin mengikuti pertemuan baik secara online maupun offline. Kegiatan ini meliputi berbagai tes, baik reading, listening, writing, dan speaking yang disediakan pada masing-masing pos. Untuk mencapai pos selanjutnya, peserta harus mampu melewati tes di pos sebelumnya. Menambah tantangan, peserta juga diharapkan bisa memahami kode-kode di setiap jalan agar mengetahui rute perjalanan ke setiap pos.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Pembina UKM Ni Wayan Satri Adnyani, M.Pd, BEM dan DPM Universitas I Gusti Bagus Sugriwa.(nas/sas)
@englishclub_uhnigbs

.
Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa

MAHASISWA KKN NUSANTARA III UHN SUGRIWA DESA PENGIANGAN LAKSANAKAN AUDENSI UNTUK PROKER PESRAMAN KILAT

BANGLI, UHN SUGRIWA-Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Nusantara Angkatan III Kelompok 14 Desa Pengiangan UHN Sugriwa Denpasar, memastikan bahwa akan turut andil dalam proses belajar mengajar di SD N 1 Pengiangan. Setelah beberapa waktu yang lalu mereka berkoordinasi terkait bahwa akan mengadakan proker Pasraman Kilat dan Belajar Mengajar untuk anak SD, hari ini mereka diterima langsung oleh Kepala Sekolah SD N 1 Pengiangan dengan antusias dan bahkan dimintai bantuan untuk berpartisipasi sebagai tenaga pengajar di sekolah tersebut. Senin, (10/7/2023)

Kepala Sekolah SD N 1 Pengiangan, I Gede Indrayasa, Menuturkan bahwa Kuliah Kerja Nyata atau (KKN) dari mahasiswa kelompok 14 Desa Pengiangan KKN Nusantara III UHN Sugriwa, akan sangat membantu para tenaga pengajar yang ada di sekolahnya. Tenaga pengajar di sekolah tersebut akan sangat terbantu dengan program kerja yang dibuat mahasiswa KKN. Beliau dan jajarannya juga menginginkan para siswa mendapatkan suasana pembelajaran baru ketika diberikan materi oleh para mahasiswa yang memang masih muda dan penuh semangat ini.

” Dengan diajarkan oleh mahasiswa yang masih muda dan memiliki semangat tinggi, para siswa tentunya akan mendapatkan suasana baru dan bisa ikut tertular dengan semangat yang dimiliki Guru barunya, ” Tuturnya.

I Gede Indrayasa juga menambahkan, Proker Pasraman Kilat yang juga akan menyasar anak didik mereka adalah suatu ide yang kreatif. Dengan memberikan pembelajaran awal terkait tata cara pembuatan sarana upakara dan dharmagita, anak didiknya akan memiliki bekal nantinya untuk digunakan ketika akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Tidak hanya itu, mereka diharapkan tidak hanya memiliki kemampuan akademik dan nilai yang bagus, tapi pengetahuan tentang tradisi dan budaya Bali juga mereka kuasai.

” Ini ide yang kreatif, anak didik kami akan punya bekal lebih jika nanti melanjutkan pendidikan. Mereka harus punya nilai akademik yang bagus dan didukung pengetahuan akan tradisi dan budaya Bali, ” Tambahnya. (nas)

Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa

USAHA PELESTARIAN BAHASA BALI, UKM KBB UHN SUGRIWA LAKSANAKAN WEBINAR KEBAHASAAN

DENPASAR, UHN SUGRIWA – Webinar kebahasaan merupakan program kerja tahunan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Keterampilan Berbahasa Bali, yang pada tahun ini bertemakan “Tata Kramaning Mabebaosan Basa Bali”. Tujuan dari webinar ini yaitu menyosialisasikan tata cara berbicara bahasa Bali kepada generasi muda, khususnya mahasiswa UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar, Sabtu (24/06/2023).

Acara webinar dibuka oleh Pembina UKM Keterampilan Berbahasa Bali, Dr. Drs. I Wayan Sugita M.Pd. Dalam sambutannya, ia menyampaikan kemahiran dalam berbahasa Bali tidak boleh kimud (malu) atau takut. Narasumber, yakni dosen Pendidikan Bahasa Bali dan Sastra Agama, Ni Made Ayu Susanthi Pradnya Paramitha S.Pd.B.,M.Pd, memberikan materi dan ilmu yang bermanfaat bagi peserta webinar, utamanya tata cara berbicara dalam bahasa Bali yang baik dan benar.

Sejumlah 175 orang peserta mengikuti webinar ini dengan sangat antusias. Peserta yang merupakan mahasiswa UHN I Gusti Bagus Sugriwa ini memiliki minat yang cukup besar terhadap keberadaan Bahasa Bali.

Diharapakan pelaksanaan webinar kebahasaan ini dapat membuka pola berpikir bahwa bahasa Bali tidaklah sulit untuk dipelajari dan diterapkan di kehidupan sehari-hari. Sehingga sebagai generasi muda jangan sampai tidak tahu bahkan tidak peduli dengan keberadaan bahasa ibu, yaitu bahasa Bali sebagai bahasa daerah yang patut dilestarikan. (nas/sas).
Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa

HMJ PG PAUD UHN SUGRIWA LAKSANAKAN BAKSOS DI SEKOLAH TUNARUNGU SUSHRUSA DENPASAR

DENPASAR, UHN SUGRIWA – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG PAUD) Fakultas Dharma Acarya (FDA) melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) di Sekolah Tunarungu Sushrusa, Denpasar Barat, Kota Denpasar, Minggu (7/6/2023).

Kegiatan ini merupakan program kerja dari Himpunan Mahasiswa Jurusan PG PAUD FDA yang bertemakan “Peduli Melalui Gerak Tangan Dan Kaki “. Tujuan dari kegiatan ini untuk memberikan proses pembelajaran terkait pula dengan mata kuliah pendidikan berkebutuhan khusus.

Acara Bakti Sosial dibuka langsung oleh Ketua Jurusan PG PAUD, Dr. Drs. Marsono, M.Pd.H. Dalam sambutannya, ia mengungkapkan UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar sudah melaksanakan kerja sama dengan Fortuni. Oleh karena itu, Jurusan PG PAUD melaksanakan baksos di sekolah tersebut.

Dr. Marsono pun menyampaikan terima kasih kepada pihak sekolah yang telah menerima tim Baksos UHN I Gusti Bagus Sugriwa. “Kami merasa bahagia dan tersentuh hati kami dengan melihat pemandangan kegiatan bapak dan ibu. Jujur saya pribadi memberikan rasa hormat dan bangga kepada bapak dan ibu yang dengan tulus ikhlas melaksanakan tugas mulia karena wujud bhakti kepada putra-putri bangsa tanpa lelah dan marah dengan situasi peserta didik,” ujarnya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Sekretaris Jurusan PG PAUD, Dr. I Made Gede Anadhi, S.Sn., M.Si, dosen home base, dan mahasiswa. Diharapkan, kerja sama antara lembaga UHN IGB Sugriwa dengan sekolah Tunarungu Sushrusa berjalan efektif. (nas/sas)

.
Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa

DUKUNG ISO 9001 : 2015 DAN 21001 :2018 UHNSUGRIWA LAKSANAKAN ASESMENT KOMPETENSI PEGAWAI TAHUN 2023

DENPASAR- UHN SUGRIWA, Dalam upaya mendukung ISO 9001:2015 dan 21001:2018 UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar melaksanakan Asesment Kompetensi Bagi Pegawai (Tenaga Kependidikan) Tahun 2023 yang dilaksanakan pada tanggal 30 s/d 31 Mei 2023 di Kampus Pascasarjana Denpasar.

Adapun peserta Asesment Kompetensi Pegawai ini adalah seluruh Pegawai (Tenaga Kependidikan) yang ada di Lingkungan UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar yang berjumlah 69 orang dengan 3 orang Pegawai Kementerian Agama RI yang bertugas di STAHN Mpu Kuturan Singaraja, sebagaimana yang tercantum dalam Surat Keputusan Kuasa Pengguna Anggaran UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar Nomor 924 Tahun 2023 tanggal 25 Mei 2023.

“Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari ini bertujuan untuk mengukur kemampuan dan kompetensi pegawai yanga ada di lingkungan UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar,” ungkap Kepala Biro Adminitasi Umum, Perencanaan dan Keuangan selaku Ketua Panitia Asesment, Dr. Drs. Ida Bagus Gede Subawa,M.Si. Asesment kompetensi ini melibatkan 7 orang asesor  diantaranya 3 orang Asesor   internal Kementerian Agama yaitu : Dian Sepalawat (Asesor SDM Aparatur Ahli Muda); Rayhana Ratri Ramadhani(Asesor SDM Aparatur Ahli Pertama) , Mutmainah Asmawaty S.Ag., M.S(Asesor SDM Aparatur Ahli Madya UIN Alauddin Makasasar) dan 4 orang Asesor Eksternal atau Independen Dra. Tjiktjik Hamidah.,M.Psi.,Psikolog; Hilda, M.Psi, Psikolog; Sri Cahya Kencana, M.Psi.Psikolog; Tri Budi Ambarsari, S.Psi.,M.Psi, Psikolog.

Rektor UHN Sugriwa, Prof. Dr.Drs I Gusti Ngurah Sudiana.,M.si dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada para asesor yang telah berkenan hadir di UHN Sugriwa dalam asesement kompetensi pegawai tahun 2023 ini. “Asesment kompetensi ini dilakukan untuk mengukur kompetensi pegawai yang akan menjadi bahan pertimbangan dalam promosi jabatan pada suatu instansi dan upaya ini sebagai salah satu indikator yang dapat mendukung upaya UHN Sugriwa untuk mencapai ISO 9001:2015 dan 21001:2018”. (may)

UHN I GUSTI BAGUS SUGRIWA DENPASAR LAKSANAKAN UPACARA BENDERA PERINGATI HARI LAHIR PANCASILA TAHUN 2023

BANGLI-UHN SUGRIWA, Bertempat di Lapangan Kampus Pusat Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar, Jalan Nusantara, Kubu, Bangli dilaksanakan Upacara Bendera memperingati Hari Lahir Pancasila Tahun 2023, Kamis (1/6/2023).

Dengan mengenakan pakaian adat Para Guru Besar, Pejabat, Dosen, Pegawai, Dosen Tetap Non PNS, Pegawai Tidak Tetap dan Mahasiswa Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar hadir dalam Upacara Bendera memperingati Hari Lahirnya Pancasila Tahun 2023.

Hadir sebagai Inspektur Upacara Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. Drs. Ida Bagus Gede Candrawan, M.Ag memimpin jalannya Upacara memperingati Hari Lahirnya Pancasila Tahun 2023 yang mengusung tema “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global”.

Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI Nomor 16 Tahun 2023 tanggal 25 Mei 2023 menjadi pedoman pelaksanaan Upacara Bendera peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 pada Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar, yang dilaksanakan dengan penuh hikmat.

Rasa toleransi, jiwa persatuan dan semangat gotong royong yang terkandung dalam ideologi Pancasila adalah kunci membangun bangsa yang kokoh. Ideologi Pancasila menjadikan Indonesia dipandang dunia dan menjadi Indonesia bangsa yang bermartabat. Nilai-nilai Pancasila ini diharapkan dapat menjiwai seluruh civitas akademika UHN Sugriwa, sehingga mampu bergerak bersama untuk mewujudkan UHN Sugriwa yang unggul dimasa yang akan datang. (may)

.
.Pusdok-Humas-UHN Sugriwa
#UHN Sugriwa

Memastikan Calon Lulusan Lebih Kompeten, Unwaha Laksanakan Uji Kompetensi

 

Sejumlah mahasiswa Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas KH A Wahab Hasbullah (Unwaha) Tambakberas, Jombang mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Uji Kompetensi pada Selasa-Rabu (23-24/5/2023). Program Sertifikasi Kompetensi Kerja ini diikuti oleh 46 mahasiswa Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi yang tengah menempuh semester 8.

Ita Rahmawati, Dekan Fakultas Ekonomi Unwaha menyampaikan bahwa Program Sertifikasi Kompetensi ini memang direncanakan oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Unwaha sebagai pembuktian kompetensi calon lulusan Prodi Manajemen Unwaha menghadapi persaingan dunia usaha dan dunia industri.

Kompetensi merupakan proses penilaian atau assessment yang dilakukan baik secara teknis maupun nonteknis yang diadakan oleh Direktorat SDM dan organisasi dengan tujuan untuk mengetahui kompetensi atau keahlian dari seseorang yang nantinya akan direkomendasikan pada jabatan tertentu. “Jenis uji yang dinilai meliputi tes tulis, tes lisan, dan praktik, sesuai dengan bidang keahlian yang dipilih,” ungkapnya, Rabu (24/5/2023)

Ita Rahmawati menambahkan bahwa Ujian Kompetensi BNSP harus diikuti mahasiswa semester 8, dan jika dinyatakan lulus maka akan mendapatkan sertifikat kompetensi BNSP. Sertifikat BNSP ini sangat bermanfaat pada dunia kerja, karena sertifikat ini menunjukkan keahlian yang dimiliki. Dengan memiliki sertifikat kompetensi akan menunjukkan bahwa pemilik sertifikat sudah berkompeten dalam bidang yang ditekuni dan bermanfaat untuk meningkatkan kredibilitasnya di bidang pekerjaannya.


Sementara itu, Minan Rohman, Direktur LSP ABP Modern menyampaikan dalam pengarahannya bahwa kemampuan lulusan dari sebuah perguruan tinggi perlu terus ditingkatkan agar mampu menghasilkan lulusan yang berkompeten, sehingga memiliki daya saing yang sangat kompetitif di dunia industri.

“Sertifikasi kompetensi merupakan bentuk pengakuan atas kemampuan, keterampilan, dan sikap kerja seseorang dalam bidang tertentu. Jika sudah memilikinya, dijamin seseorang akan memiliki keahlian dan kredibilitas di bidang tersebut,” jelasnya.

Sertifikasi kompetensi bagi mahasiswa perlu dilakukan sebagai bukti seorang mahasiswa memiliki kemampuan di dunia profesional. Sertifikat kompetensi bisa meningkatkan daya saing personal karena menjadi faktor pendukung sebagai nilai lebih untuk calon lulusan ketika mencari pekerjaan dan sebagai gambaran atas kemampuan teknis yang sudah terstandar dan terukur.

“Calon lulusan dapat memiliki bukti kompetensi dari kemampuannya yang dapat dimanfaatkan sebagai salah satu alat daya saing di dunia industri yang akan mereka masuki setelah selesai studi di Prodi S1 Manajemen Fakultas Ekonomi Unwaha ini,” imbuhnya.