Tag: PENGABDIAN

Tim Pengabdian FKIP Latih Guru di Muaro Jambi Aplikasi Teknologi Pembelajaran Digital

 

 

Mendalo- Kegiatan pengabdian kepada masyarakat merupakan kegiatan sivitas akademika dalam mengamalkan dan membudayakan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa, salah satunya dilakukan oleh Dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jambi (UNJA) pada Sabtu, (12/8/23), Kegiatan ini dilaksanakan di SMPN 46 Muaro Jambi.

Dosen FKIP tersebut yakni Tubagus Zam Zam Al Arif, S,Pd., M.Pd., Delita Sartika, S.S., M.ITS., Ph.D., Dedy Kurniawan, S.S, M.A., Dr Reli Handayani, S.S., M.Pd., dan Hidayati, S.Pd., M.Pd. kegiatan ini dilakukan untuk pengabdian kepada sekolah mitra untuk transfer teknologi dalam bentuk “Pelatihan Pemanfaatan Aplikasi Teknologi Sebagai Media Pembelajaran Digital Bagi Guru di Kabupaten Muaro Jambi”.

Ketua tim pengabdian masyarakat, Tubagus Zam Zam Al Arif, S,Pd., M.Pd mengnatakan sasaran kegiatan pengabdian ini yaitu para guru di beberapa sekolah di sekitar Desa Tangkit, Kabupaten Muaro Jambi. Meliputi SMPN 46 Muaro Jambi, MA Raudhatul Muhajirin, MTs Raudhatul Muhajirin, dan MI Raudhatul Muhajirin.

“Kami berharap dengan adanya pelatihan ini agar para guru dapat meningkatkan kualitas dan kompetensi guru yang akan berdampak positif terhadap kualitas pembelajaran di sekolah, dan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Universitas Jambi sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat,”ujar Tubagus Zam Zam Al Arif.

Kepala SMPN 46 Muaro Jambi juga mengatakan kegiatan pelatihan ini sangat bermanfaat bagi peserta pelatihan karena ilmu yang didapat akan berdampak besar bagi peserta didik di kemudian hari.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada tim pengabdian atas pelaksanaan kegiatan pelatihan tersebut,”ungkapnya.

Pada kegiatan ini, peserta pelatihan menerima materi tentang media pembelajaran, kemudian dilanjutkan dengan materi penggunaan aplikasi H5P dan Lumi sebagai media pembelajaran, lalu langsung dipraktikkan bersama para peserta pelatihan.

Silvia Yuliansari Asril / Arvan / HUMAS


Post Views: 64

Sosialisasikan Penulisan Artikel Ilmiah, Tim PKM PGSD UNJA Pengabdian di Pamenang


Pamenang,- Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Program Studi Pendidikan Gurus Sekolah dasar (PGSD), Fakultas Keguruan dan IImu Pendidikan (FKIP) Universitas Jambi (UNJA) mengadakan kegiatan pengabdian di kelompok KKG SD Kecamatan Pamenang pada Sabtu, 2 September 2023. Kegiatan tersebut melibatkan kelompok KKG di Kecamatan Pamenang.

Dr. M.Sofwan, S.Pd., M.Pd. selaku Ketua Tim Pengabdian UNJA mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari pengabdian kepada masyarakat sebagai kewajiban bagi dosen yang merupakan bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi di samping dua kewajiban lainnya yaitu pengajaran dan penelitian.

Hasil dari kegiatan pengabdian ini adalah memberikan pengetahuan terkait penulisan artikel ilmiah untuk mengembangkan keprofesionalan guru dalam melaporkan hasil penelitian yang telah dilakukan, selain itu dalam penulisan artikel ilmiah ini juga digunakan untuk mempublikasikan praktek baik yang telah dilakukan oleh guru. Penulisan karya ilmiah dilakukan oleh guru guna menunjang keprofesian berkelanjutan dan pelaksanaan tindakan reflektif dalam salah satu kompetensi profesional guru.

Amplo Pidia selaku Korwil Satuan Pendidikan Kecamatan Pamenang mengungkapkan dengan adanya kegiatan pengabdian Dosen dari perguruan tinggi sangat bernilai positif bagi pengembangan keprofesian guru di Kecamatan Pamenang.

“Kegiatan seperti ini dapat memberi penyegaran ilmu pengetahuan bagi guru-guru. Selanjutnya, kegiatan ini hendaknya terus berlanjut setiap tahunnya selama kegiatan pengabdian berlangsung peserta juga terlihat sangat antusias,” ungkapnya.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS / ist*


Post Views: 124



MoU UNJA dan PetroChina: Tingkatkan Kerjasama Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

MENDALO,- Dalam rangka mempererat kerjasama dan meningkatkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Universitas Jambi melaksanakan Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Universitas Jambi dengan PetroChina International Jabung Ltd tentang Komitmen dan Kerja Sama di Bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat pada Selasa (4/7/23) di Ruang Rapat Rektor Lantai 2 Gedung Rektorat UNJA Mendalo.

Hadir dalam kegiatan Rektor UNJA, Prof. Dr. Drs. H. Sutrisno, M.Sc.,Ph.D., Vice Presiden Humas Resources and Relations PetroChina International Jabung Ltd, Dencio Renato Boele, Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas SUMBAGSEL, Syafei, Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Drs. Kamid, M.Si., Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Sistem Informasi, Prof. Dr. rer.nat. Rayandra Ashyar, M.Si., Dekan Fakultas Peternakan serta undangan lainnya.

Rektor UNJA, Prof. Dr. Drs. H. Sutrisno, M.Sc.,Ph.D., mengatakan MoU yang dilaksanakan ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada mahasiswa Universitas Jambi.

“Kami mengucapkan terima kasih karena sebelum penandatangnan MoU ini mahasiswa UNJA sudah ada yang magang disana dan kami berharap ini bisa diakui 20 sks karena selama ini hanya 6 sks dan ini butuh formula yang tepat untuk dapat mewujudkannya,” ujar Rektor.

Rektor juga mengatakan MoU ini harus dilakukan walaupun sebelumnya mahasiswa UNJA sudah banyak yang magang di Petrochina dan berharap magang ini dapat memberikan manfaat untuk mahasiswa.

“Semoga dengan ilmu yanng didapat ketika magang dapat bermanfaat ketika mahasiswa sudah memasuki dunia kerja dan pengalaman magang bisa menjadi bekal untuk memasuki dunia kerja,” ungkap Rektor.

Vice Presiden Humas Resources and Relations PetroChina International Jabung Ltd, Dencio Renato Boele juga mengatakan sebelumnnya sudah banyak mahasiswa UNJA yang melaksanakan magang di Petrochina.

“Tentunya kami sangat mendukung setiap kebijakan didunia pendidikan, Petrochina sebelumnya sudah banyak menerima mahasiswa UNJA yang magang disana tetapi karena keperluan administrasi maka kita mengadakan MoU kemudian dilanjutkan ke tahap berikutnya, kalau implementasinya sudah kita lakukan tinggal administrasinya saja,” terang Dencio Renato Boele.

Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas SUMBAGSEL, Syafei berharap MoU ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas, masyarakat sekitar, serta mahasiswa itu sendiri.

Silvia Yuliansari/HUMAS


Post Views: 68

JURUSAN PARIWISATA BUDAYA FAKULTAS DHARMA DUTA UHN SUGRIWA GELAR PENGABDIAN DI SUBAK SEMBUNG

MANGUPURA, UHN SUGRIWA – Jurusan Pariwisata Budaya, Fakultas Dharma Duta Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar menyelenggarakan pengabdian masyarakat di Ekowisata Subak Sembung Denpasar. Pengabdian masyarakat yang dilaksanakan pada Sabtu (24/6/2023) ini mengusung tema “Green Movement di Ekowisata Subak Sembung”.
Pengabdian ini disambut baik oleh Kelihan Pekaseh, yaitu Made Darayasa selaku kelompok masyarakat pengelola Ekowisata Subak Sembung.

Ekowisata Subak Sembung ini merupakan subak yang memiliki luas sawah paling luas di wilayah Denpasar. Pengelola menyampaikan bahwa kegiatan pengabdian ini sangat bermanfaat untuk menjaga lingkungan karena berfokus untuk membersihkan sampah-sampah plastik yang susah hancur.

I Ketut Arta Widana, SS., M.Par yang merupakan Ketua Tim Pengabdian berbasis Program Studi Industri Perjalanan, Jurusan Pariwisata Budaya menyampaikan bahwa sebuah daya tarik yang mengusung konsep CBT tidak semata bertumpu pada kebersamaan semata, namun diperlukan pula kemampuan leadership yang baik. Selain itu, ia juga berharap melalui program pengabdian ini dapat membantu Ekowisata Subak Sembung untuk menjadi salah satu daya tarik wisata berbasis ekowisata yang diminati wisatawan pasca pandemi.

Kegiatan pengabdian yang dilakukan berupa kegiatan bersih-bersih sampah plastik dan pembagian tempat sampah.
Pengabdian Program Studi Industri Perjalanan, Jurusan Pariwisata Budaya merupakan bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang bertujuan untuk membangun sinergitas dengan masyarakat guna peningkatan kesejahteraan sosial. Sebagai salah satu program lembaga pendanaan dari pengabdian ini bersumber dari dana DIPA Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar tahun 2023. Kegiatan ini dihadiri oleh Pengelola Ekowisata Subak Sembung, dosen, dan mahasiswa dari Jurusan Pariwisata Budaya.(nas/sas)

.
Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa

PRODI S3 ILMU AGAMA UHN IGB SUGRIWA LAKUKAN PENGABDIAN MASYARAKAT DENGAN PENANAMAN JENIS BAMBU UNTUK UPAKARA

BANGLI-UHN SUGRIWA, Jumat pagi 23 Juni 2023 Program Doktor Ilmu Agama telah melaksanakan Pengabdian Masyarakat berupa penanaman berbagai jenis tanaman bambu untuk upakara di lingkungan kampus Universitas Hindu Negeri UHN IGB Sugriwa Jln.Nusantara Kubu Bangli.

Kegiatan dibuka langsung oleh Lurah Kubu I Dewa Gede Purnama Putra, yang dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan dan jenis pohon pilihan yang ditanam juga tepat untuk daerah Bangli, hadir pula Bendesa Adat Kubu I Nyoman Nadi menurutnya pengabdian dengan pilihan tanaman berbagai jenis bambu Orientasi upakara sangat bagus lebih lanjut disampaikannya areal Kampus Bangli konon di era tahun 1970 an ketika merupakan Areal Rumah Sakit Jiwa Bangli memang penuh dengan pohon bambu, namun karena arealnya beralih fungsi sebagai tempat untuk latihan para Tentara pohon bambu menjadi punah, dan terobosan hari ini berupa penanaman pohon bambu dengan berbagai jenis adalah kegiatan yang mulia berharap semoga berhasil dan tumbuh subur sehingga bisa bermanfaat sesuai harapan.

Rektor UHN IGB Sugriwa Denpasar Prof.Dr.Drs.I Gusti Ngurah Sudiana., M.Si yang didampingi oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga hadir memberikan sambutan seraya menyampaikan terimakasih kepada Dr.Drs.I Nyoman Ananda., M.Ag selaku Ketua Pengabdian Masyarakat atas gagasan mulia ini sehingga mendapat respond positif dari Lurah dan Bendesa Adat Kubu serta lingkungan sekitar, mari buktikan Implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi secara nyata dan praktek langsung dan sehingga pohon bambu yang sudah tiada kini kita tanam kembali untuk bisa membantu upacara keagamaan paparnya.

Turut hadir Kaprodi Program Doktor Ilmu Agama beserta Sekretaris, jajaran Pascasarjana dan puluhan peserta Pengabdian yang merupakan perwakilan Mahasiswa Program Doktor Ilmu Agama dari masing-masing angkatan
(nia)

Pusdok-Humas-UhnSugriwa

GALAKKAN ETNOLITERASI, TIM PENGABDIAN UHN SUGRIWA NYATUA BALI

DENPASAR, UHN SUGRIWA-Pemertahanan maupun penguatan bahasa, aksara, dan sastra Bali di kalangan generasi muda, khususnya anak-anak harus dilakukan secara berkelanjutan. Hal ini sejalan dengan program pemerintah dalam upaya pelestarian budaya. Dukungan dari berbagai pihak tentu sangat diperlukan. Kemampuan literasipun menjadi poin penting demi tercapainya tujuan mulia ini. Untuk itulah dosen Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Agama, Ni Made Ayu Susanthi Pradnya Paramitha, berkolaborasi dengan 6 orang mahasiswa Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini melaksanakan pengabdian kepada masyarakat berbasis etnoliterasi berupa masatua Bali. Kegiatan ini dilaksanakan di PAUD Taman Kurnia Denpasar pada Selasa, 6 Juni 2023.

Anak-anak tampak begitu antusias mengikuti kegiatan nyatua ini. Interaksi berlangsung sangat apik karena mereka sangat bersemangat menyimak satua yang dibawakan. Kepala sekolah serta para guru juga menyambut baik kedatangan tim UHN Sugriwa ke sekolahnya.

Tim berharap kegiatan ini menjadi salah satu langkah konkret yang dapat ikut berkontribusi dalam mempertahankan tradisi nyatua. Langkah ini sekaligus digunakan sebagai ajang pengenalan dan penguatan bahasa Bali, terutama bagi anak-anak yang belum terlalu mengenal kosa kata bahasa Bali. Internalisasi nilai budaya, pendidikan moral, dan pembentukan karakter pada anak dirasa penting untuk dilakukan, dan satua Bali menjadi salah satu medianya. Satua dibawakan dengan bantuan alat peraga yang diciptakan sendiri oleh tim dengan memanfaatkan barang bekas atau bahan-bahan yang memang sudah dimiliki. (nas)

Tim Pengabdian
@santhipradnyaparamitha
@kdrik01
@cintyadewi_1
@_cahyaninggg
@diahokayanti_
@yuniretmayantii
@indriidayu

.
Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa

Beri Tips Personal Hygiene Cegah Kutu Rambut, Tim Prodi IKM FKIK UNJA Pengabdian di Pesantren

JAMBI,- Dosen dan mahasiswa Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Jambi (UNJA) melakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema “Peningkatan Kesadaran Personal Hygiene sebagai Upaya Pencegahan Pediculosis Capitis (Kutu Rambut)”. Berlangsung di Pesantren Ainul Yaqin, Kec. Jelutung, Kota Jambi, pada tanggal 7 Juni 2023.

Nama-nama dosen dan mahasiswa yang terlibat antara lain:

Dosen :

  • Evy Wisudariani, S.K.M., M.P.H.
  • Muhammad Syukri, S.K.M., M.Kes. (Epid)
  • Rizalia Wardiah, S.K.M., M.K.M.

Mahasiswa :

  • Reza Azhari
  • Ichvan Ravi
  • Sindy Wilya Putri
  • Nindya Sabrina
  • Hoirunnisa Sabilah
  • Chairunnisa Fitra
  • Anisa Rahmawati

Kegiatan PKM tersebut juga dihadiri oleh Kepala Yayasan yang diwakilkan oleh Nanang Kosim, Kepala Sekolah MA dan MTS Ainul Yaqin, ibu-ibu pengajar, serta 50 siswi-siswi Pondok Pesantren Ainul Yaqin. Tim PKM IKM UNJA melakukan pengabdian terkait pencegahan Pediculosis Capitis ini berdasarkan dengan analisis yang telah dilakukan sebelumnya, dimana infestasi Pediculosis Capitis masih menjadi masalah kesehatan terutama di panti asuhan.

Di Pesantren Ainul Yaqin sendiri ditemukan sebanyak 55,3% santri yang positif Pediculosis Capitis, hal ini akan berisiko pada kejadian Anemia ditambah dengan masih banyaknya santri yang belum pernah mengonsumsi tablet tambah darah, belum pernah melakukan pemeriksaan Hemoglobin Darah/Deteksi Anemia, rendahnya pengetahuan mengenai personal hygiene yang baik dalam menghadapi berbagai penyakit kulit (khususnya Pediculosis Capitis) karena belum pernah mendapatkan edukasi, serta kurangnya kedisiplinan penghuni asrama dalam menjaga personal hygiene dan lingkungan, seperti saling bertukar barang pribadi (sisir, pakaian, handuk) dan menjemur handuk di dalam kamar.

Dengan mempertimbangkan berbagai permasalahan yang ada terkait Pediculosis Capitis, maka tim PKM IKM UNJA memilih untuk melakukan edukasi pada santri di pesantren Ainul Yaqin ini.

Pelaksanaan sesi pre-test dilakukan dimana siswi pondok pesantren menjawab beberapa soal terkait pengetahuan tentang Pediculosis Capitis (Kutu Rambut), kemudian acara dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh M. Reza Azhari yang meyampaikan materi, tanda dan gejala, cara pencegahan, cara mengobati, serta aspek penting dalam menjaga kebersihan diri agar terhindar dari kutu rambut.

Selama kegiatan berlangsung, para siswi terlihat mengikuti jalannya acara dengan sangat antusias dengan mendengarkan dan menyimak semua pemaparan materi dengan baik. Pada sesi Tanya jawab dan diskusi, para siswi juga dengan aktif dan semangat bertanya serta menjawab pertanyaan yang diberikan. Acara diakhiri dengan pengisian post-test oleh siswi pondok pesantren serta pemberian hadiah bagi 6 siswi terbaik serta aktif selama kegiatan berlangsung dan ditutup dengan pelaksanaan dokumentasi bersama seluruh siswi dan tim PKM IKM UNJA.

Rizalia Wardiah, S.K.M., M.K.M. berharap edukasi yang diberikan timnya bisa diterapkan oleh para siswi yang terlibat dalam kegiatan PKM tersebut.

“Dengan berlangsungnya acara kegiatan pengabdian tersebut, serta keaktifan siswi pondok pesantren dalam pelaksanaan acara, maka diharapkan agar siswi di Pondok Pesantren Ainul Yaqin ini dapat menerapkan edukasi yang telah diberikan dalam kehidupan sehari-hari serta dapat menyebarkan informasi kepada orang sekitar sehingga dapat mengurangi kejadian kutu rambut yang dapat dengan mudah menular terutama di lokasi pondok pesantren,” ujar Rizalia.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS / *ist


Post Views: 60


KONSEP SINGKAT, HASIL MEMIKAT, TIM PENGABDIAN UHN SUGRIWA MENYULAP BARANG BEKAS MENJADI MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA DAN AKSARA BALI

BANGLI, UHN SUGRIWA – Mengusung misi barang bekas tak berbekas, sekaligus membawa pesan bumi lestari dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia, tim pengabdian UHN Sugriwa menyulap barang bekas menjadi media pembelajaran bahasa dan aksara Bali.

Mahasiswa semester IV Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Agama UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar berkolaborasi dengan dosen Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Agama UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar mengadakan pengabdian kepada masyarakat di SD Negeri 2 Kawan, Senin (5/6/2023). Mahasiswa yang terdiri dari 14 orang ini memberi penguatan bahasa dan aksara Bali pada siswa menggunakan media pembelajaran yang terbuat dari barang bekas. Persiapan telah dilakukan beberapa hari sebelumnya. Kardus bekas, pipet bekas, kertas bekas, bungkus makanan ringan, dan barang bekas lainnya berhasil disulap menjadi media pembelajaran yang menarik. Diramu dengan metode yang asyik dan menyenangkan, konsep sederhana dan singkat itu berhasil memikat perhatian. Siswa belajar bahasa dan aksara Bali dengan suka cita.

Kepala sekolah, I Gusti Made Suardana,S.Pd.SD juga menyambut baik kedatangan tim pengabdian dari UHN I Gusti Bagus Sugriwa. Beliau berharap kedatangan tim pengabdian berdampak positif bagi siswa, terutama terkait pembelajaran bahasa Bali, mengingat di sekolah tersebut saat ini belum ada pengajar berlatar belakang pendidikan bahasa Bali. Siswa SD Negeri 2 Kawan sendiri begitu antusias, terbukti dari banyaknya siswa yang secara langsung meminta pada tim untuk datang kembali.

Tim pengabdian berharap konsep kegiatan ini dapat memberi kontribusi positif, tidak hanya untuk pelestarian bahasa dan aksara Bali di kalangan generasi muda, tetapi juga sebagai salah satu langkah penyelamatan bumi dengan pemanfaatan barang bekas.
Selamat Hari Lingkungan Hidup Sedunia. Semoga bahasa, aksara, dan sastra Bali semakin mendunia. (nas).

.


Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa