Tag: Dorong

Pro-IDe IMADIKA Dorong Minat Baca Masyarakat Desa Sangkati Kecil Melalui Penguatan Literasi dan Numerasi

Mendalo- Tim Pro IDe Ikatan Mahasiswa Administrasi Pendidikan (IMADIKA) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jambi (UNJA) Adakan Pelatihan Penguatan Literasi dan Numerasi di Desa Sengkati Kecil pada 2 Oktober- 18 November 2023.

Tim diketuai oleh Veriana Erfina Agafe Pakpahan yang beranggotakan Risna Rumanti, Salsabila Agustin, Muhammad Rifqi, Respy Desmaryani, Riri Ardianti, Kasmiyati, Risna Fadillah, Afrian Sarah, Muhammad Dimas Fahrezi, Muhammad Fariz Adam, Dedi Aribowo, Wahyu Nazarsyah, dan Abdul Rahman.

Veriana Erfina Agafe Pakpahan mengatakan motivasi awal mengikuti kegiatan Pro IDe ini adalah untuk membangun desa menjadi lebih baik dan ingin meningkatkan pendidikan yang berkualitas di Lokasi yang dipilih.

“Motivasi awal untuk mengikuti kegiatan Pro IDe ini yaitu untuk membangun desa menjadi lebih baik, selain itu ingin meningkatkan pendidikan yang berkualitas di lokasi desa yang tim IMADIKA pilih, sesuai dengan program yang kami bawa yaitu penguatan literasi dan numerasi di Desa Sengkati Kecil. Untuk belajar dan mengembangkan keterampilan baru, seperti manajemen proyek, kerja sama tim, dan pemecahan masalah serta membangun jaringan dan bertemu orang-orang baru, selain itu juga ingin menambah pengalaman dalam mengabdi di desa,”ungkap Veriana Erfina Agafe Pakpahan

Ia juga menambahkan persiapan dan harapan kedepannya adalah program ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang terbaik maulun pengaruh positif untuk desa Sengkati kecil dan Universitas Jambi .

“Untuk persiapan yang dilakukan yaitu pembentukan tim, pembuatan proposal sekaligus program kerja yang akan dilaksanakan, survey lokasi, Koordinasi dengan DPL, perencanaan awal, pembekalan dari UNJA, setelah itu penerjunan ke lokasi pengabdian. Harapan Kedepannya semoga apa yang telah diberikan oleh seluruh mahasiswa yang mengikuti Program Inovasi Desa (Pro IDe) ini dapat terus bekerja sama memberikan manfaat yang terbaik maupun pengaruh positif baik untuk desa Sengkati Kecil sendiri maupun untuk Universitas Jambi. Dan pastinya kami memiliki harapan pendidikan di Desa Sengkati Kecil lebih lagi dari sebelumnya,” tambahnya.

Dr. Mulyadi, M.Pd.I selaku dosen pembimbing menjelaskan bahwa program ini disambut baik oleh Masyarakat yang ada di Desa Sengkati Kecil melalui Kepala desa.

“Program Inovasi Desa yang dilaksanakan oleh Ikatan Mahasiswa Administrasi Pendidikan (IMADIKA) di Desa Sengkati Kecil Kecamatan Mersam Kabupaten Batang Hari yang mengusung kegiatan Pelatihan Penguatan Literasi dan Numerasi sebagai bentuk implementasi MBKM. Program ini disambut baik oleh Masyarakat yang ada di Desa Sengkati Kecil melalui Kepala Desa Sapriyanto. Mahasiswa dan pemuda berkolaborasi dalam membuat Saung/Tempat membaca bagi anak-anak yang ada di Desa tersebut sehingga minat membaca dapat ditingkatkan. Selama Mahasiswa berada di lokasi memberikan kesan yang baik sehingga program Inovasi Desa dapat berjalan dari awal sampai akhir,” tutupnya.

Tujuan dari Program Inovasi Desa IMADIKA dalam peningkatan literasi dan numerasi di desa Sangkati Kecil yaitu dengan memberikan akses yang lebih luas terhadap bahan bacaan yang bervariasi dan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Desa Sengkati Kecil, mendorong minat membaca dikalangan remaja, dewasa dan juga anak-anak yang ada di Desa Sengkati Kecil, mendorong penerapan kemampuan berhitung melalui konsep yang lebih mudah dan juga sederhana untuk kegiatan sehari-hari dalam kehidupan bermasyarakat, menciptakan lingkungan pembelajaran yang dapat diakses oleh segala lapisan masyarakat manapun, serta menciptakan masyarakat yang lebih melek huruf dan angka agar dapat berguna di lingkungannya.

Silvia Yuliansari / Welsa / HUMAS


Post Views: 207

Workshop ISO 27001: 2022 – LPTIK UNJA Dorong Keunggulan dan Keamanan Informasi

JAMBI,- Lembaga Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (LPTIK) adakan Workshop Pelatihan Auditor Internal Sistem Manajemen Keamanan Informasi di Universitas Jambi dalam mensukseskan implementasi sistem manajemen keamanan informasi ISO 27001: 2022, berkaitan berkaitan dengan information security, cyber security dan privacy protection. Kegiatan dilaksanakan selama 4 hari pada 20-23 November 2023 di Ruang Theater Perpustakaan UNJA Mendalo.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Ir. Teja Kaswari, M.Sc., Ketua Lembaga Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi Dr. Ir. Sahrial, M.Si., Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Prof. Dr. Junaidi, S.E., M.Si, Dekan Fakultas Peternakan Prof. Dr. Ir. Agus Budiansyah, M.S., Korpus HUMAS UNJA, Mochammad Farisi, S.H. LL.M., kepala UPT, seluruh dosen Sistem Informasi (SI), Koordinator dan staf LPTIK dilingkungan Universitas Jambi.

Kegiatan ini menghadirkan 2 narasumber dari PT. Delta Solusi Indo, Sapto Sambodo S,E., dan Ketut Satria Yudistira Redana, ST. ERMAP, CRP., yang akan menyampaikan kick off dan pelatihan berkaitan dengan ISO 27001: 2022, informasi security management sistem.

Acara dibuka oleh Rektor Universitas Jambi yang diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Ir. Teja Kaswari, M.Sc. Dalam sambutannya beliau menyampaikan harapannya dari adanya kegiatan ini.

“Pelatihan kali ini berkaitan dengan information security, cyber security dan privacy protection seperti sekarang ini menjadi hal yang sangat penting. Bagaimana sistem keamanan yang terjadi dan dibangun bisa terus berkelanjutan. Terima kasih kepada kawan-kawan di LPTIK luar biasa membantu kita membuat dan membangun sistem yang lebih aman. Terima kasih juga kepada PT. Delta Solusi Indo, mudah-mudahan kegiatan kita hari ini dan selanjutnya bisa menambah wawasan untuk kita semua, menjadi pengalaman yang sangat berharga , dan dapat diimplementasikan dengan baik,” ungkap Dr. Teja Kaswari.

Dalam sambutannya Dr. Ir. Sahrial, M.Si., menyampaikan rasa syukur serta harapannya kedepan untuk selalu berkomitmen dalam menjaga sistem informasi.

“Syukur Alhamdulillah pagi hari ini kita bisa bergabung pada suatu kegiatan tentang keamanan sistem informasi di Universitas Jambi. Kita semua tahu informasi pada saat sekarang ini sekian banyak menjadi komunitas sehingga ada aspek keamanan, maka dari itu seharusnya kita berkomitmen untuk menjaga sistem informasi,” ungkapnya.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan menandatangani komitmen untuk implementasi sistem manajemen berbasis ISO, dan gap analysis, pada tanggal 21-23 November 2023 akan dilanjutkan dengan registrasi pelatihan, pretest, mendiskusikan materi dan implementasi dari pelatihan yang dilakukan.

Silvia Yuliansari / Annisa / HUMAS


Post Views: 47

Seminar Nasional FAPET UNJA; Dorong Inovasi Teknologi Peternakan dan Perikanan Berkelanjutan

JAMBI,- Fakultas Peternakan (FAPET) Universitas Jambi (UNJA) menyelenggarakan ‘Seminar Nasional V Hasil-Hasil Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat’ dengan tema Inovasi Teknologi (Internal Based Technology) dalam Pengembangan Usaha Peternakan dan Perikanan yang Berkelanjutan. Acara dilaksanakan secara hibrida melalui Zoom Meeting dan luring di Hotel Golden Harvest Jambi pada Selasa (7/11/2023).

Seminar nasional ini dilatarbelakangi oleh semakin pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Hal ini turut melahirkan perubahan ataupun pembaharuan di berbagai bidang kehidupan, termasuk bidang peternakan dan perikanan.

Kegiatan dibuka oleh Dekan FAPET, Prof. Dr. Ir. Agus Budiansyah, M.S. dan dihadiri sejumlah dosen, mahasiswa, serta undangan lainnya.

Selain itu, acara ini menghadirkan 4 narasumber, yaitu Prof. Dr. Ir. Hardi Syafria, M.Si. (Guru Besar UNJA bidang Teknologi Pengolahan Hijauan); Prof. drh. Bambang Purwantara, M.Sc., Ph.D. (Guru Besar IPB bidang Ilmu Reproduksi Ternak); Prof. Dr. Eng. Uju, S.Pi., M.Si. (Guru Besar IPB bidang Bioenergy dan Biomaterial); dan Intan Susanto, S.Pi. (Area Manager Regional 2 SUMBAGTENG PT. Aruna Jaya).

Ketua Pelaksana seminar, Ir. Wiwaha Anas Sumadja, M.Sc., Ph.D. mamaparkan laporan dari kegiatan ini.

“Pada hari ini terdapat sekitar 66 pemakalah baik online maupun offline dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, di antaranya  dari IPB, UPI, UNTIRTA, STPK Matauli, UNJ, UNRI, dan UIN Suska Riau,” ucapnya.

Prof. Agus  mengatakan bahwa tema yang dibahas pada kegiatan tersebut sangat penting sesuai dengan kemajuan teknologi saat ini.

“Acara dengan tema ini penting sekali buat kita karena memang saat ini kemajuan teknologi semakin pesat yaitu memberikan kita informasi yang cukup berharga untuk kita menemukan kegiatan, penelitian, serta kajian di bidang peternakan dan perikanan,” tutur beliau.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari narasumber dan diskusi tanya jawab. Lalu dilanjutkan dengan sesi pemaparan makalah oleh peserta.

Dimas Anugrah Adiyadmo / Yulia / HUMAS
Foto: Asmah


Post Views: 95


Pusat Inkubator Bisnis Teknologi UNJA Dorong Pertumbuhan Mahasiswa Wirausaha dan UMKM

MENDALO,- Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Jambi (UNJA) melaksanakan kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Manajemen Keuangan, SDM, dan Pemasaran untuk tenant mahasiswa wirausaha P2MW dan mitra UMKM pada Pusat Inkubator Bisnis Teknologi (IBT) UNJA. Berlangsung di Ruang Aula Drs. A. Hakim Lubis pada 24 Agustus 2023.

Kegiatan tersebut dibuka secara langsung oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Ir. Teja Kaswari, M.Sc. Selain itu, turut hadir Ketua LPPM UNJA, Dr. Ade Octavia, S.E., M.M. dan Ketua BPU UNJA, Drs. Agus Syarif, MBS.

Kegiatan yang berlangsung dari pagi hingga siang tersebut menghadirkan 3 orang narasumber, antara lain: Ade Perdana Siregar, S.E., M.M., Ade Jermawinsyah Zebua, M.M., dan Dwi Kurniawan, S.E., M.M.

Koordinator Pusat IBT LPPM UNJA, Novita Ekasari, S.E., M.M., dalam laporannya mengatakan bahwa terdapat 12 tim mahasiswa dan 36 UMKM yang tergabung dalam tenant IBT LPPM UNJA tahun 2023.

“Dapat saya laporkan bahwa tahun ini ada 2 macam tenant, yaitu inwall dan outwall. Inwall terdiri dari mahasiswa P2MW sebanyak 51 orang terdiri dari 12 tim yang mendapatkan pendanaan nasional tahun 2023. Sedangkan tenant outwall yang merupakan UMKM, terdiri dari 36 wirausaha. Semoga semua calon tenant mendapatkan manfaat pada pelatihan dan kegiatan lain yang dilakukan oleh IBT LPPM UNJA,” tuturnya.

Dr. Ir. Teja Kaswari, M.Sc. dalam sambutannya menyampaikan pesan semangat kepada para mahasiswa dan tenant IBT LPPM UNJA untuk memanfaatkan peluang bisnis yang ada.

“Kita tidak putus untuk mendengarkan ide bisnis yang brilian. Jangan pernah menyia-nyiakan kesempatan yang diberikan pihak kampus untuk mengembangkan segala jenis bidang usaha mahasiswa dan tenant semua. Kami dari pihak kampus akan selalu mengakomodir dan memberikan bantuan pendanaan dalam pengembangan bisnis hadirin semua,” ujar beliau.

Dimas Anugrah Adiyadmo / HUMAS


Post Views: 8


DORONG KREATIVITAS PEMUDA PADA BIDANG START UP, BEM FAKULTAS DHARMA DUTA UHN SUGRIWA GELAR SEMINAR NASIONAL

BANGLI, UHN SUGRIWA – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Dharma Duta UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar menyelenggarakan kegiatan Seminar Nasional yang diikuti oleh para mahasiswa dan umum, secara hybrid, Selasa (11/7/2023) di aula fakultas setempat. Dengan mengusung tema “Build The Creativity Young Generation In Start-Up”, BEM ingin membantu membangkitkan kreativitas yang dimiliki oleh generasi muda untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan ekonomi di Indonesia.

Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Rektor III UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar, Dr. Drs. Ida Bagus Gede Candrawan, M.Ag. didampingi Dekan Fakultas Dharma Duta Dr. Drs. I Nyoman Ananda, M.Ag dengan pemukulan gong. Dalam sambutannya, ia sangat mengapresiasi dan bangga kepada panitia dan mahasiswa yang dengan semangat melaksanakan kegiatan seminar ini.

Pelaksanaan Seminar Nasional ini juga didukung penuh oleh pihak Bank Indonesia yang ikut berkolaborasi menjadi narasumber yang diwakili oleh Assistant Manager Bank Indonesia, Novita Safarani. Selain itu, Kegiatan ini juga dihadiri Ketua BPD HIPMI Bali, Pande Agus Widura Permana sebagai narasumber. Tak ketinggalan salah satu dosen di kampus UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar, Dr. I Nyoman Bontot, S.TP.,M.Fil.H juga sebagai narasumber. Kegiatab dipandu moderator, Made Ika Kusuma Dewi, S.I.Kom., M.I.Kom yang juga salah satu dosen Fakultas Dharma Duta.

Turut hadir pula jajaran pejabat fakultas dan prodi, ketua panitia, Ketua Bem Fakultas Dharma Duta dan undangan lainnya. Pada akhir acara, dilaksanakan penyerahan sertifikat kepada moderator dan narasumber yang dilanjutkan dengan sesi foto Bersama.(nas/sas)
@bem.fdd


Pusdok-Humas-Uhnsugriwa
#uhnsugriwa

Rektor Dorong Peningkatan Akreditasi dan Percepatan Guru Besar

Universitas Muhammadiyah Jakarta berkomitmen untuk melakukan peningkatan akreditasi baik program studi maupun institusi dan percepatan Guru Besar. Hal tersebut disampaikan oleh Rektor UMJ saat memberikan sambutan di acara Kuliah Umum Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMJ di Aula FEB, Selasa (13/06/2023).

Baca juga : Raih Akreditasi Unggul, FEB UMJ Gelar Tasyakuran

Pada kesempatan tersebut, Rektor UMJ Dr. Ma’mun Murod, M.Si., menyampaikan, “Rapat koordinasi dekan yang lalu mendorong betul akreditasi institusi, prodi, dan percepatan Guru Besar. Saat ini ada 17 Guru Besar, dan insyaallah akan ada tambahan 4 Guru Besar lagi tahun ini,” kata Ma’mun.

Menurutnya, FEB UMJ telah menunjukkan keseriusannya dibuktikan dengan berdirinya program Doktor Ilmu Manajemen. Ia juga mendorong para dosen yang hadir untuk mempercepat proses pengajuan jabatan fungsional akademik. “Saya selalu berpesan pada fakultas agar menjaga kekompakan karena itu yang memajukan fakultas,” ungkapnya.

Dr. Luqman Hakim, SE.Ak., MM., saat menyampaikan sambutan dalam Kuliah Umum FEB UMJ di Aula FEB, Selasa (13/06/2023).

Hal itu disampaikan sebagai tanggapan terhadap sambutan Dekan FEB UMJ Dr. Luqman Hakim, SE.Ak., M.Si., yang membahas terkait akreditasi prodi di FEB. Luqman mengucapkan rasa syukurnya karena belum lama ini dua prodi di FEB berhasil meraih akreditasi Unggul yaitu Akuntansi dan Manajemen.

Dengan tegas Luqman mendorong Prodi Ekonomi Islam FEB untuk mencapai Unggul. Menurutnya merupakan cerita baru jika seluruh Program Sarjana FEB terkareditasi Unggul.  “Mahasiswa FEB UMJ saat ini ada di tempat yang tepat. Sebuah institusi yang akreditasinya tingkat tertinggi yaitu unggul. Itu bukti bahwa kami mencoba melakukan yang terbaik,” kata Luqman.

Sebanyak lebih dari 200 peserta hadir secara hybrid terdiri dari mahasiswa dan dosen FEB UMJ. Hadir pula Operation & Digital Director – PT Bank Muamalat Ir. Wahyu Avianto, MM., Wadek I Dr. Nuraeni, S.E., M.M., Wadek I Hairul Triwarti, S.E., Ak., M.M., Ketua Prodi, dosen, dan tim Bank Muamalat.

Editor : Budiman


22