PALEMBANG,- Tim mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum (FH) Universitas Jambi (UNJA) berhasil meraih prestasi membanggakan dengan menjadi juara 1 Lomba Debat Cogito National Competition Tahun 2023 di Universitas Sriwijaya (UNSRI). Mereka adalah Muhamad Rivaldiansyah (Ilmu Hukum 2020) dan Jesaya Purba (Ilmu Hukum 2021).

Kompetisi ini merupakan agenda tahunan oleh organisasi Cogito FISIP UNSRI yang dilaksanakan pada tanggal 16-19 September 2023 di Aula Gedung A Universitas Sriwijaya Indralaya dan Aula Wisma Atlet Jakabaring Palembang.

Sebagai juara pertama dengan mengalahkan 16 tim lainnya, Rivaldi dan Jesaya berhasil membawa pulang piala dan sertifikat  penghargaan. Latihan debat dengan uji coba bersama universitas lain merupakan salah satu kunci mereka dalam meraih kemenangan. Mereka mengungkapkan bahwa motivasi awal mengikuti kompetisi ini adalah ingin mengharumkan nama Universitas Jambi.

“Motivasi mengikuti lomba ini adalah untuk membawa nama Universitas Jambi kembali berjaya di tingkat nasional karena bagi kami untuk membawa nama Universitas Jambi bersaing di kancah nasional adalah bentuk tanggung jawab sebagai mahasiswa,” ujar Rivaldi.

“Harapan kedepannya semoga secara pribadi bisa lebih baik lagi dan bisa menjadi motivasi bagi mahasiswa lain agar dapat berprestasi seperti kami,” ungkap mereka.

Kaprodi Ilmu Hukum, Dr. Akbar Kurnia Putra, S.H., M.H. mengatakan capaian yang diraih mahasiswanya akan berdampak pada indikator kinerja utama universitas.

“Prestasi tersebut menunjukkan keunggulan mahasiswa prodi ilmu hukum bersaing di level nasional. Capaian ini juga berimbas kepada indikator kinerja utama perguruan tinggi khususnya Prodi Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Jambi,” tutur Dr. Akbar.

Dimas Anugrah Adiyadmo / Yulia / HUMAS


Post Views: 8